Karya Tulis Ilmiah



PENGARUH KONSULTASI GIZI TERHADAP PEMILIHAN BAHAN MAKANAN, PENETAPAN INSULIN DAN GLUKOSA DARAH PASIEN DIABETES MELLITUS TIPE 2 METODE CARBOHYDRATE COUNTING

Prodi : PROGRAM STUDI SARJANA TERAPAN GIZI
Pengarang : DIMAS WARDIANSYAH
Dosen Pembimbing : Sutomo Rum Teguh Kaswari, SKM, M.Kes dan Dr. Annasari Mustafa, SKM.,M.Sc
Klasifikasi/Subjek : , konsultasi gizi, pemilihan bahan makanan, penetapan insulin, kadar glukosa darah
Penerbitan : , Malang: 2019.
Bahasa : Indonesia
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 0

Abstraksi

ABSTRAK Dimas Wardiansyah, 2019 : “Pengaruh Konsultasi Gizi Terhadap Pemilihan Bahan Makanan, Penetapan Insulin dan Glukosa Darah Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 Metode Carbohydrate Counting. Dibawah bimbingan : Sutomo Rum Teguh Kaswari, SKM, M.Kes dan Dr. Annasari Mustafa, SKM.,M.Sc Masalah Diabetes Mellitus disebabkan karena kurangnya pemahaman pasien akan pola makan yang berdampak pada menurunnya sekresi insulin dan tingginya glukosa darah. Salah satu metode yang dapat digunakan sebagai alternatif adalah memberikan konsultasi gizi dengan metode Carbohydrate Counting. Tujuan penelitian ini yakni menganalisis pengaruh pemberian konsultasi gizi terhadap pemilihan bahan makanan, penetapan insulin dan glukosa darah pasien diabetes mellitus tipe 2 metode Carbohydrate Counting pasien rawat inap di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Saiful Anwar Kota Malang. Jenis dan desain penelitian ini adalah metode eksperiman semu (Quasi Eksperimen) non-equivalent control group design. Peneliti menggunakan pendekatan penelitian kuantitatif dalam pelaksanaan penelitian ini. Desain penelitian ini adalah two group pre-test and post-test design Penelitian ini dilaksanakan bulan Februari-April 2019. Hasil uji statistik menggunakan paired t-test menunjukkan tidak terdapat pengaruh signifikan pemberian konsultasi gizi terhadap kadar glukosa darah dengan hasil p= 0,024 (>0,05). Dari hasil uji statistik menggunakan paired t-test menunjukkan tidak terdapat pengaruh signifikan pemberian konsultasi gizi terhadap tingkat konsumsi karbohidrat, dengan hasil menunjukkan p= 0,059 (>0,05). Uji efektifitas menggunakan N-Gain Score menunjukkan bahwa konsultasi gizi menggunakan metode Carbohydrate Counting efektif terhadap tingkat konsumsi Karbohidrat dengan skor 6,57 ± 1,268. Konsultasi gizi menggunakan metode Carbohydrate Counting efektif terhadap penurunan kadar glukosa darah dengan skor 77,52±33,308. Namun, metode ini tidak efektif pada penetapan insulin pasien diabetes mellitus tipe 2 karena tidak menunjukkan perubahan signifikan. Kata kunci: konsultasi gizi, pemilihan bahan makanan, penetapan insulin, kadar glukosa darah



Lampiran

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]

File Lampiran : [ Unduh ]